widgets

web widgets

Rabu, 01 Oktober 2014

KARANGASEM REKRUT CPNS KEBAGIAN JATAH 145 ORANG "Lamaran dilakukan Online per 29 September 2014"

Ketua Tim Pengadaan CPNS tahun 2014 Ir. I Gede Adnya Mulyadi, M.Si
     Untuk tahun anggaran 2014 Pemkab Karangasem memperoleh  145 orang jatah pengadaan CPNS diantaranya 82 orang Tenaga Guru, 16 orang Tenaga Teknis Kesehatan D III, Tenaga Tehnis Kesehatan S1 8 orang, Tenaga tehnis D III 4 orang dan Tenaga tehnis S1 35 orang.
    Ketua Tim Pengadaan CPNS Ir I Gede Adnya Mulyadi, M.Si mengatakan, Pengumuman penerimaan CPNS tahun 2014 berdasarkan Keputusan Menpan  dan RB  Nomor 430 tahun 2014, tentang Formasi PNS Kab. Karangasem dari pelamar umum. Adapun tenaga CPNS yang dicari adalah untuk Guru Kelas  S1 PGSD 20 orang, Guru S1 Penjasorkes 15 orang, S1 Matematika Pertama 3 orang, S1 PPKN Pertama 4 orang, S1 Fisika Pertama 2 orang, S1 Kimia Pertama 2 orang, S1 Guru Bahasa Inggris Pertama 4 orang, Guru S1 BK Pertama 4 orang, S1 Ekonomi Pertama 3 orang, S1 Sejarah Pertama 2 orang, Guru S1 Pendidikan Sosiolgi Pertama 1 orang, Guru Akutansi Pertama S1 Pedidikan Ekonomi, Guru Teknik Komputer dan Jaringan Pertama S1Pendidikan Tehnik Informatika 3orang, Guru Tehnik Kendaraan Ringan Pertama S1 Pendidikan Tehnik Otomotif / Tehnik Mesin 2 orang.

    Untuk Tenaga Tehnis Kesehatan untuk Sanitarian Pelaksana D-III Kesehatan Lingkungan 2 orang, Fisioterapis Pelaksana D-III Fisioterapi, Apoteker Pertama D-III Apoteker 3 orang, Penyuluh Kesehatan Masyarakat Pertama  S1 Kesehatan Masyarakat 2 orang, Perawat Pertama S1 Keperawata Ners 3 orang, Perawat pelaksana D-III Keperawatan 5 orang, Bidan pelaksana D-III Kebidanan 5 orang, Perawat Gigi Pelaksana D-III Kesehatan Gigi 2 orang.
      Untuk tenaga teknis Penyuluh Pertanian Pertama S1 Pertaian 10 orang, Pengendali Organisme Penggaggu Tumbuhan Pertama  S1 Pertanian 2 orang, Penera Pelaksana D-III Metrologi 1 orang,  Medik Veteriner Pertama dokter hewan 2 orang, Pengawas Perikanan S1 Ilmu Kelautan 2 orang, Pengawas Mutu Pakan pertama S1 Peternakan 2orang, Bendahara S1 Ekonomi Akuntansi 3 orang, Pengadministrasian Keuangan  S1 Menejemen Keuangan 3 orang, Verifikator Keuangan D-III Ekonomi Akuntansi 3 orang, Analis Produk Hukum S1 Hukum 1 orang, Analis Data dan Informasi S1 Komputer 2orang, Pengawas Pariwisata S1/D-IV Menejemen Pariwisata 2orang, Analis Bangunan Gedung S1 Tehnik Arsitektur 2orang, Pengawas Jalan dan Jembatan S1 Tehnik Sipil 4 orang.
      Syarat Pelamar adalah WNI, usia 18 – 35 tahun, Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai kebutuhan, Untuk jurusan organisme pengganggu tumbuhan pertama dibutuhkan jurusan hama Penyakit Tumbuhan /Agroekoteknologi, Ijazah Negeri/Swasta Terakreditasi BAN-PT atau dapat pengesahan dari Mendikbud, Ijazah sementara tak berlaku, Bisa komputer dan internet, Surat Keterangan Sehat Jasmani Rohani dari Puskesmas, Bersedia ditempatkan di seluruh NKRI, Tidak sebagai CPNS/TNI/Polri, Tidak sebagai anggota/pengurus Parpol, Tidak pernah dihukum / dipenjara  atau kurungan berdasarkan keputusan pengadilan, Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai PNS atau instansi swasta,  pelamar wajib memiliki email aktif.
        Untuk persyaratan khusus membuat surat lamaran ditujukan kepada Bupati Karangasem Cq Ka.BKD tulisan tangan sendiri tinta hitam cair diatas kertas folio bergaris ditanda-tangani diatas meterai 6.000. Melampirkan 1 lembar foto copy ijazah dan traskrip nilai disahkan dan dilegalisir  oleh pejabat berwenang (Rektor/Dekan/Ketua/Direktur). Melampirkan FC KTP 1 lembar, Pas poto 4X6 berwarna terbaru 3 lembar dibelakang ditulis nama pelamar, FC tanda bukti pedaftaran Online. Berkas disusun dalam Map Merah untuk Guru, Map Hijau untuk Tenaga Kesehatan, Map Kuning untuk Tenaga Tehnis. Didepan map ditempeli bukti pendaftaran online dan nama, tempat tgl lahir, jabatan yang dilamar, nomor telepon dan alamat.
     Setelah mendaftar secara online pelamar segera mengirim berkas lamaran ke Panitia Pengadaan CPNS 2014 mulai taggal 30 September – 14 Oktober 2014 dari jam 08.00-15.00 Jumat 08.00 – 13.00 tempat GOR Gunung Agung Amlapura Jalan Untung Surapati Amlapura. Setelah menyetor akan dapat tanda bukti  pengiriman berkas dari panitia. Untuk penjelasan lebih lanjut dapat dilihat di Kantor BKD Kabupaten Karangasem.(humaskarangasem)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar